Tuesday, April 21, 2009

Who am I ?



Hai Guys!,
Pa kabar kalian semua dimanapun kamu semua berada?, Nice to see you and thank's sebelumnya dah mampir di blog ini.

By the way, sedikit crita tentangku.



Saya sekarang bekerja sebagai technisi di sebuah perusahaan yang bergerak dibidang service dan penjualan alat-alat berat, PT TRAKINDO UTAMA, dan sekarang masih dalam penugasan di Tembagapura, Papua untuk mensupport penuh MARC (Maintenance and Repair) contrack dengan perusahaan penambang bijih emas & tembaga terbesar dunia, PT Freeport Indonesia.

Kesibukan sehari-hari selain kerja saya juga masih menyempatkan diri untuk belajar mandiri di Universitas Terbuka dengan mengambil program studi Manajemen-S1.

Hunting foto dengan camera butut adalah hobby saya (obsesi fotografer, kmu nanti bisa liat deh hasil jepretannya yang kebanyakan narsis abiez...).
Saya lebih menyukai memotret kehidupan social di masyarakat dan objek alam daripada memotret seorang foto model (karena ga ada model yang mau saya foto)
he5x.........

Menangkap potret kehidupan sehari-hari di masyarakat dan objek alam membuat kita lebih bisa merenungi dan memaknai hidup ini, kehidupan yang dikaruniakan Sang Pencipta.

Selain itu juga saya suka bikin video-editing (kalo ini obsesi sutradara),
kalo nggak gitu nge-nét (obsesi hacker).

Pergi ke toko buku & perpustakaan adalah dua tempat yang paling favorit, tentunya selain nengok mesin ATM di saat awal bulan (yang ini obsesi jadi penulis nèh).
Dan bicara soal penulis, penulis favoritku adalah Gus Mus.

Penghobby touring dan adventuring (obsesi backpacker) ini juga aktif di group band perusahaan tempatnya bernaung dengan nama "Altitude Band" (obsesi jadi musisi dan ingin masuk dapur rekaman... he2....
Salah satu gunung tertinggi dunia dengan puncak es abadi pernah ia taklukan Januari 2009 lalu, Puncak Jaya di Pegunungan Jayawijaya, Papua.

Acara dan tokoh favoritnya adalah "Spongebob the Square pants".

Cow pecinta group music Greenday dan Simple Plan ini masih juga konsisten dengan cita-citanya dimasa kecil dulu yakni ingin menjadi pilot pesawat tempur dan masih berkeinginan keliling dunia pake baling-baling bambu.

(ih.., childdeest amat ga sèh...?)

Ah, ora urus apa kata orang, yang penteeng gua banget gèto lowh!....

No comments:

Click for Kokonao, Indonesia Forecast